Selasa, 05 September 2023

KAITAN DIAGRAM IDENTITAS GUNUNG ES DENGAN PENUMBUHAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DAN KONSEKUENSI LOGIS PADA GURU PENGGERAK

 TUGAS C

1. Apa kaitan diagram identitas gunung es dengan penumbuhan Profil Pelajar Pancasila pada murid dan transformasi pendidikan ?

2. Apa konsekuensi logis dari diagram identitas gunung es pada peran saya sebagai Guru Penggerak dalam transformasi pendidikan ?


Gunung es dapat diumpamakan sebagai lingkungan tempat karakter bertumbuh, ada yang terlihat dengan mata bersifat fisik dan dapat disadari, dan ada pula yang di bawah permukaan, tidak terlihat, tidak bersifat fisik dan tidak mudah dikenali.

Dua karakter ini disebut sebagai pengondisian dan pembiasaan baik pada lingkungan fisik maupun psikis. Ada dua jalan utama untuk pengondisian dan kebiasaan untuk menumbuhkan perilaku positif maupun negatif, yaitu dengan keteladanan dan sistem/aturan.

Dua jalan ini dilakukan dengan konsisten, agar efektifitas pengaruh lingkungan yang berada pada kotak hitam terus mneingkat, mempengaruhi perilaku demi perilaku, sehingga tumbuh karakter berdasarkan profil pelajar pancasilan

Konsekuensi logis bagi guru penggerak adalah menanamkan nilai-nilai guru penggerak ke dalam diri dan mengamalkannya dengan sungguh-sungguh sehingga dapat menjadi teladan bagi murid dan dapat menumbuhkan karakter budi pekerti luhur pada murid.


Demikian yang dapat saya sampaikan terkait diagram identitas gunung es bagi penumbuhan karakter dan peran guru penggerak.

Semoga bermanfaat.

Salam Bahagia

Siti Fadiyatun Nikmah, S.Si.Gr

CGP Angkatan 9


0 comments:

Posting Komentar

Komentar Please...